BHari Idul Adha tahun ini terasa berbeda dan lebih istimewa dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Setelah rangkaian salat Idul Adha selesai dilaksanakan dengan khidmat dan penuh kekhusyukan, para jamaah mendapatkan amanah penting dari DPW LDII Provinsi Lampung. Dalam amanah tersebut, disampaikan pesan kepada seluruh umat Islam, baik secara umum maupun khususnya kepada warga LDII di Provinsi Lampung, untuk senantiasa memahami dan mengamalkan nilai-nilai Islam secara kaffah (menyeluruh) dalam kehidupan sehari-hari.
Suasana semakin hangat dengan kehadiran Bapak Hardiansyah, Camat Kecamatan Banjar Margo, yang menyampaikan pesan dan amanah dari Bapak Drs. Qudrotul Ikhwan, selaku Bupati Tulang Bawang. Dalam amanahnya, beliau mengucapkan syukur dan terima kasih kepada seluruh masyarakat Tulang Bawang yang telah menyisihkan sebagian rezekinya untuk berkurban. Beliau menekankan bahwa semangat berkurban ini sangat mulia karena daging kurban nantinya juga bisa dibagikan kepada masyarakat sekitar, terutama bagi yang membutuhkan.
Sebagai bagian dari pelaksanaan ibadah kurban, di lingkungan Pondok Pesantren Miftahussyibin, telah disembelih satu ekor sapi jenis limosin, satu ekor sapi biasa, dan empat ekor kambing. Daging kurban ini turut dibagikan kepada masyarakat di sekitar pondok sebagai bentuk kepedulian sosial dan implementasi dari nilai-nilai gotong royong serta kasih sayang antar sesama.
Tak lupa, dalam amanah tersebut juga ditekankan pentingnya menjaga dan mengamalkan nilai-nilai “UDANG MANIS” yang menjadi karakter pembangunan Kabupaten Tulang Bawang, yaitu: Unggul, Damai, Agamis, Nyaman, Mandiri, Aman, Natural, Inovatif dan Sejahtera
Alhamdulillah, seluruh rangkaian kegiatan salat Idul Adha pada tahun ini berjalan dengan aman, selamat, lancar, dan penuh barokah. Semoga semangat berkurban ini terus terjaga dan menjadi inspirasi bagi kita semua untuk selalu berbagi dan peduli terhadap sesama.

